Our Blog

Tahun 2015 kami mengunjugi salah satu pulau yang ada di Sulawesi Tenggara, yaitu Pulau Muna. Dalam kesempatan ini kami mengunjungi SMA 1 Watopute, untuk program NUSANTARA MEMBACA.

Selain memberikan buku buku bacaan berkualitas, yang disesuaikan dengan usia para pelajar, kami pun mengadakan penggiatan budaya baca dan motivasi bercita cita untuk para pelajar.

Pemberian buku harus disertai dengan penanaman mengenai budaya membaca, memaparkan kenapa mereka harus membaca, diceritakan mengenai para pemimpin dunia yang besar dengan membaca, bagaimana dengan membaca akan banyak merubah hidup mereka, dan bagaimana membaca akan membantu mereka meraih cita cita mereka di masa depan.

Selain itu dalam kesempatan ini kami juga, memberikan training motivasi “hobiku-masa depanku” yaitu sebuah training yang memetakan potensi kecerdasan mereka, dan bagaimana mereka sangat mungkin menjadi orang orang yang sukses di masa depan, dengan potensi unik yang mereka punyai.

Buku, budaya membaca dan berani bercita cita adalah satu kesatuan kegiatan yang kami lakukan di Pulau Muna, Sulawesi Tenggara.

DSC_0034

DSC_0039

DSC_0041

DSC_0049

 

 

 

 

Comments ( 0 )

    Leave A Comment

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    Cresta WhatsApp Chat
    Send via WhatsApp